Emas Putra Diraih DKI Jakarta - Perbasi DKI Jakarta

Latest

Monday, November 15, 2021

Emas Putra Diraih DKI Jakarta

Tim bola basket putra DKI Jakarta mengakhiri dahaga 13 tahun tanpa medali emas PON dengan menjadi yang terbaik di Mimika Sport Complex, Mimika. Pada partai final, Sabtu, mereka mengalahkan Sulawesi Utara 72 -57.

Jakarta terakhir kali merengkuh medali emas pada PON 2008 di Samarinda, Kalimantan Timur.

Sementara bagi Sulawesi Utara, pencapaian medali perak adalah yang pertama sepanjang keikutsertaan mereka di PON.

Laga DKI Jakarta melawan Sulawesi Utara berlangsung ketat sejak awal. Dua menit kuarter pertama berjalan, Sulawesi Utara unggul 2-0 berkat lemparan bebas Andrew Lensun.

Namun, pemain DKI Arion Pandapotan menyamakan skor menjadi 2-2 dan setelah itu Jakarta sempat memimpin lima angka, 19-14 hingga akhirnya menutup kuarter tersebut dengan menjadi yang terdepan, 21-17.

Kuarter kedua, DKI Jakarta semakin menjauhkan jarak skor 34-22 dan lemparan dua angka Patrick Nikolas menjaga tim Ibu Kota tetap superior sampai memasuki jeda, 40-27.

Usai turun minum, Sulawesi Utara belum dapat mengejar lawannya. Mereka tertinggal 43-58 saat kuarter ketiga selesai.

Kuarter pamungkas, situasi tak berubah. Sulut masih kesulitan mengembangkan permainan. DKI Jakarta pun memastikan kemenangan sekaligus medali emas PON Papua dengan skor 72-57.

Dengan demikian, DKI Jakarta mendapatkan dua medali pada cabang olahraga bola basket PON XX Papua setelah sebelumnya tim putri mereka mengantongi medali perunggu.

Patrick Nikolas menjadi pemain dengan catatan terbaik di DKI Jakarta setelah melesakkan 14 poin, 13 rebound dan satu assist.

Di kubu Sulawesi Utara, Fernando Manansang memiliki statistik terbaik yaitu 15 poin dan lima rebound. (sumber : https://sport.tempo.co)

No comments:

Post a Comment